Turin-Juventus pada musim ini telah menjadi salah satu klub yang sulit di rusak dominasinya, terutama di ajang Serie A Italia. Dengan Juve yang hampir di pastikan kembali mempertahankan gelar juaranya pada musim ini, membuat satu nama muncul sebagai pemain yang sangat berkontribusi kepada klub. Pemain tersebut adalah Paulo Dybala yang menujukan aksi memukaunya. Dengan pemampilan bagusnya mengundang beberapa klub top Eropa untuk menggunakan Service mantan pemain Palermo tersebut pada musim depan, klub sepeti Manchester United, Manchester City, Real Madrid hingga Paris Saint Germain amat tertarik mengeluarkannya dari Turin pada musim depan.
Dybala sendiri menjadi salah satu pemain pujaan dari fans Biancconeri, dengan penampilan Infresifnya yang berhasil mencetak 64 gol dari 129 pertandingan yang telah di jalaninya selama tiga musim terakhir.
Aksi luar biasa dari sang pemain ketika, Dybala mampu membantu Juventus menyingkirkan Totenham Hot Spurs di babk delapan besar Liga Champions Eropa. Dengan satu golnya di Wembley Stadium membuat ia berhasil menghantarkan Juventus masuk ke perempat final untuk bertarung dengan Real Madrid, Namun sayang Dybala tidak mampu membantu klubnya ketika bersua sang juara bertahan Real Madrid pada perempat final.
Dengan penampilan bagusnya, Allegri percaya jika Dybala tidaklah akan pergi dari Turin, menurutnya tenaga Dybala masih di butuh klub yang bermarkas di Allianz Stadium.
”Dybala merupakan pemain penting kami, dia tahu bagaimana menjadi pemain terbaik,dan ia menjalani musim yang sangat bagus bersama kami.” ucap Allegri pada Konfersifers menjelang laga melawan Bologna di Serie A.
”Tapi masa depan Paulo hanya ia sendiri yang bisa menentukan, Ia hanya ingin fokus bersama Juventus. Jadi saya tidak yakin ia akan meninggalkan kami.” tutup Allegri.